Skip to main content

Dokter Jantung di Kuala Lumpur

Ada 99 dokter jantung yang praktek di berbagai rumah sakit di Kuala Lumpur.

Berikut update terbaru syarat berobat ke Malaysia per Desember 2023:


Review Pasien

Poh*******Wan

8 Agustus 2023
Dr. Thum Chan Ho Institut Jantung Negara (IJN)

"Sudah konsul sesuai jadwal. Dr bilang bisa check up lagi 1 tahun kemudian. Terimakasih"

Kay*******lwi

7 Agustus 2023
Dr. Mazeni Alwi Institut Jantung Negara (IJN)

"Halo dok, kay** sudah selesai proses operasinya. Sudah keluar dr ICU. Skg lagi di rawat inap di kamar biasa. Terima kasih ya dok"

Sai*****

9 Mei 2023
Dr. Hendrick Chia M Yang Sunway Medical Centre

"Hari ini sudah ketemu dr. Hendrick dan dr.chia chua beng Dari dr.hendrick suruh opname, Mau test angiogram koroner Sdh konsul sama dr.chua juga. Tapi dr.chua minta kami selesaikan test bagian jantung dulu, baru nanti ke dr.chua akan diminta buat 1 test juga"

Edy*******ban

16 Maret 2023
Datuk Dr. Aizai Azan Bin Abdul Rahim Institut Jantung Negara (IJN)

"Hasil kontrolnya baik, dokternya sampaikan teruskan saja obatnya yg diminum selama ini, dokter menyarankan kalau hendak kontrol silakan 6 bln lg, kalau pun tdk ke IJN , di dokter di Medan saja yg selama ini memeriksanya, tdk masalah karena hasil pemeriksaan cukup baik, tks atas bantuan Medisata"


Sekilas Info

Dokter spesialis kardiologi atau jantung adalah dokter yang menangani semua penyakit jantung dan pembuluh darah. Dokter jantung tidak hanya memberikan terapi seperti obat-obatan, tapi juga melakukan berbagai tindakan seperti kateterisasi jantung dan pemasangan ring jantung.

Kasus-kasus yang sering ditangani di Kuala Lumpur :


Apa saat ini sudah bisa berobat ke dokter jantung di Kuala Lumpur?
Update Des 2023: semua pasien sudah bisa kembali berobat ke dokter jantung di Kuala Lumpur.
Siapa dokter jantung terbaik di Kuala Lumpur?
Tergantung! Setiap dokter jantung memiliki keahlian spesifik masing-masing. Untuk mendapatkan rekomendasi dokter yang tepat, hubungi tim dokter umum kami di sini.
Berapa rata-rata biaya konsultasi dokter jantung di Kuala Lumpur?
Biaya untuk konsultasi awal antara 100 - 300 ringgit (sekitar 350 - 1 juta rupiah), tidak termasuk biaya pemeriksaan penunjang. Informasi mengenai perkiraan biaya operasi atau untuk tindakan lainnya, bisa ditanyakan di sini.
Apakah dokter jantung di Kuala Lumpur bisa bahasa Indonesia?
Rata-rata dokter cukup lancar berbahasa Indonesia (setidaknya bahasa Melayu) karena tiap hari menangani pasien asal Indonesia.

Butuh rekomendasi dokter jantung di Kuala Lumpur?

Silakan masukan pertanyaan/keluhan Anda pada form berikut, tim dokter kami akan segera membantu Anda.