Skip to main content

Biaya Berobat di KPJ Johor Specialist Hospital

Kalau sudah urusan berobat, apalagi berobat ke luar negeri seperti ke KPJ Johor Specialist Hospital di Johor Bahru,
semua juga akan cari info dulu, "Kira-kira harus siapin uang berapa?”

Jangan sampai sudah jauh-jauh pergi, eh duitnya kurang, mau kirim dari Indonesia, gak tau pula caranya ☹


Biaya Tindakan

Agar Anda punya gambaran, berikut perkiraan biaya untuk beberapa tindakan umum di RS KPJ Johor:

Pasang ring jantung: MYR 20,000 (1 ring), MYR 30,000 (2 ring), dan MYR 40,000 (3 ring)
Total Knee Replacement MYR 38,000 - 42,000
Operasi Katarak MYR 3,000 - 8,000
Endoskopi MYR 1,500 - 1,800
Kolonoskopi MYR 2,500 - 3,000

Butuh perkiraan biaya untuk tindakan atau keluhan lainnya? Tanya di sini.

Selengkapnya

NOTE
Biaya di atas adalah perkiraan semata tidak bisa dijadikan acuan pasti! Total biaya berobat nantinya bisa kurang bisa lebih, semua tergantung dengan kondisi pasien, teknik operasi (misal. open surgery, minimal invasive, atau robotic), dan obat-obatan yang digunakan, dll.
Tidak semua keluhan medis dapat kami berikan perkiraan biaya karena kadang dokter mau bertemu pasien dahulu sebelum menentukan tindakan yang diberikan sehingga biaya berobat pun akan bergantung pada keputusan dokter.
Bedanya antara biaya berobat di Indonesia dan di Malaysia adalah di Malaysia biaya pengobatan tetap sama terlepas dari jenis kamar yang Anda ambil.


Biaya Lain-lain

Selain harus mempersiapkan biaya berobat, berikut biaya lain-lain yang perlu dipersiapkan:

Setelah berobat, kemungkinan dokter di KPJ Johor Abdul Samad akan memberikan resep obat yang mesti dikonsumsi pasien. Untuk ini, siapkan uang tambahan sekitar 10 – 20% dari biaya tindakan.

Sebagian pasien yang ke Johor adalah mereka yang dari Batam, Bintan, Tanjung Pinang, dan sekitarnya. Kalau dari daerah ini, sebaiknya naik kapal Ferry, biaya tiket pulang pergi sekitar 350,000 per penumpang.

Untuk akomodasi, terdapat banyak hotel di Johor yang cukup terjangkau, dari kisaran Rp 500,000/malam untuk hotel bintang 3 hingga 800,000/malam untuk hotel bintang 4.

Kalau untuk urusan makanan, Johor punya banyak pilihan makanan enak dan murah, seperti Laksa Johor, Nasi Lemak, Nasi Beriyani, Roti Jala, Nasi Ambeng, Asam Pedas, Nasi Kandar, dll.

Rata-rata makanan tersebut harganya antara 5 – 10 ringgit saja.

Biaya transportasi di Johor Bahru cukup murah. Anda bisa pakai aplikasi Grab untuk kemana-mana dan tarifnya pun terjangkau, antara 5 – 15 Ringgit (tergantung jarak yang ditempuh).

NOTE

Note: Anda tidak perlu download aplikasi lagi, cukup gunakan aplikasi grab yang sama seperti yang Anda gunakan di Indonesia.

Jika ingin lebih hemat, Anda bisa cari hotel yang dekat dengan rumah sakit jadi tidak perlu tambahan ongkos lagi.


Review Pasien

Mel*****

20 November 2023
Dr. Azida Zainal Anuar

"hanya diberi obat dari dokter jika sudah tidak ada masalah tidak perlu kontrol balik. thankyou. Dr. Azida Zainal Anuar"

Tin*****

10 November 2023
Dr. Kiran Nair MK Baskaran

"Siang ibu, terimakasih atas bantuannya bu,, tepat pada appointment kmarin kami sudah bertemu Dr Kiran dan sdh diberikan obat. Dengan Dr Kiran disruh kembali utk check up pada bulan Januari 2024."

Yos*******gan

24 Oktober 2023
Dr Zulraini bin Dato Shaari

"Dokter menyarankan operasi lutut,tapi terserah pasien mau atau tidaknya…tetapi pasien (ibu saya) tidak mau…."

Tjo*******jin

19 Oktober 2023
Medical Check Up

"di bilang paru2 bgs klu mau di city scan. Sy pikir klu bgs nga usah lah. Nga dikasih obat. Hanya jaga mkn n olah raga."

Butuh Perkiraan Biaya Berobat atau Pertanyaan Lainnya?

Masukan rencana tindakan yang ingin dilakukan atau keluhan Anda. Tim dokter umum kami akan memberikan estimasi biayanya (jika tersedia).